Sabtu, 01 Oktober 2016

Wawancara Singkat Dengan Ketua Umum Terpilih, Lantip Pitaya : Visi dan Misinya Demi Masa Depan KMK


Rapat Umum Anggota (RUA)  KMK PKN STAN, sebuah rapat umum yang dihadiri seluruh mahasiswa   KMK PKN STAN baru saja selesai diselenggarakan pada tanggal 30 September 2016. Sesuai tujuan dan  fungsinya sebagai pertanda peralihan tonggak kepengurusan organisasi, RUA KMK PKN STAN diisi dengan pertanggungjawaban Badan Pengurus Harian (BPH) tahun 2015/16 kemudian dilanjutkan dengan pemilihan pengurus inti BPH untuk tahun ajaran 2016/17. Setelah menyaksikan pemberian tongkat estafet kepada para penerus masa depan KMK yang baru saja dilantk, PECTRIA kali ini berkesempatan untuk mewancarai  Lantip Pitaya, ketua umum terpilih KMK PKN STAN tahun ajaran 2016/17

Selamat malam dan Selamat atas terpilihnya diri sebagai ketua KMK PKN STAN
Selamat malam, PECTRIA

Saya tahu saya tidak seharusnya mengatakan ini tetapi kumis anda terlihat lebih tebal dari yang terlihat di kertas suara kemarin
Mungkin karena wakdo*yok yang ciamik

Saya tidak mengundang anda kesini untuk bercanda, jadi kita langsung saja ke pertanyaan pertama sebelum orang-orang memutuskan untuk berhenti membaca artikel ini.
Ceritakan perasaan kamu saat tahu kalau kamu terpilih menjadi ketua umum KMK.
Pertama kali saya tahu kalau saya menjadi ketua umum KMK , jujur saya speechless. Seneng juga ketika nama saya mendapat suara terbanyak. Karena menurut saya para calon lain lebih memiliki pengalaman lebih dibanding saya hal kepengurusan organisasi di kampus ini. Dan yang membuat saya senang adalah ketika teman-teman mau mempercayakan suaranya dan menunjuk saya sebagai ketua KMK. Doakan saya agar bisa melaksanakan tugas ini dengan baik.

Ceritakan sedikit dong tentang diri kamu. Menurut kamu apa sih kelebihan kamu yang bisa membantu kamu dalam mengemban tugas sebagai ketua umum
Kelebihan saya mungkin lebih bijak apabila dinilai langsung oleh teman-teman sekalian. Tapi yang bisa saya katakan adalah bahwa saya punya pemikiran yang luas dan cukup pemilih. Artinya saya berhati-hati dalam mengambil resiko. Saya juga dinilai sebagai seorang yang cukup tenang dalam menghadapi masalah tetapi dapat bersikap tegas ketika menjumpai masalah yang harus diselesaikan bersama. Selain itu terus terang saya tidak suka dengan gaya kepemimpinan otoriter melainkan lebih mengutamakan kesepakatan bersama dalam kepengurusan kmk.

Menurut kamu apa kelemahan yang kamu miliki yang dapat menghambat kamu dalam mengemban tugas sebagai ketua umum
Menurut saya kekurangan yang saya miliki adalah kurangnya pengalaman saya sebagai pengurus inti suatu organisasi. Biasanya saya berperan sebagai anggota bidang dan menjadi follower  yang memaksimalkan kapasitas saya. Akan tetapi dalam hal menjadi seorang leader saya masih membutuhkan pertolongan dan arahan serta dukungan teman-teman di KMK. Selain itu saya menilai diri saya sebagai seorang pemalu dan kurang terbiasa dengan yang namanya public speaking.

Oke, tadi sekilas pertanyaan mengenai kepribadian kamu. Selanjutnya kita masuk ke dalam sesi yang lebih serius. Mengulang presentasi kamu sewaktu RUA kemarin, apa saja visi dan misi kamu sebagai ketua umum KMK?
Visi saya adalah membuat KMK lebih melekat di hati dan menjadi rumah yang dirindukan bagi setiap anggotanya. Visi sederhana yang saya buat ini bertujuan agar KMK tidak sekedar menjadi lembaga keagamaan semata tetapi menjadi suatu tempat dimana setiap KMK’ers  dapat menikmati hari harinya dengan nyaman dan gembira. Diiringi dengan rangkaian kegiatan dan proker tahunan yang diisi dengan acara-acara yang menarik dan ciamik, diharapkan teman-teman KMK dapat merasakan ada yang hilang ketika tidak mengikuti kegiatan KMK.
Sementara itu ada enam misi yang saya pikirkan demi kemajuan KMK diantaranya adalah:
1.       Mempererat tali persaudaraan yang ada di KMK
2.       Menjadikan KMK lebih berkualitas dalam iman, persaudaraan, dan kasih
3.       Menumbuhkan kader-kader Katolik yang berjiwa Kristiani dan penuh semangat
4.       Menumbuhkan semangat aktif-kontributif anggota KMK
5.       Memberikan citra positif pada KMK
6.       Menyalurkan bakat, minat, dan hobi KMK’ers

Menurut kamu apa artinya menjadi seorang ketua umum KMK?
Dari perspektif saya, menjadi ketua KMK berarti menjadi penopang, bukan hanya bagi pengurus inti tetapi anggota KMK secara keseluruhan. Menjadi ketua umum berarti saya dituntut agar siap melayani dan bertanggung jawab terhadap kebutuhan teman-teman KMK. Menjadi ketua KMK berarti berperan sebagai mediator dan memberikan perhatian penuh kepada hal-hal yang dibutuhkan

Ketua Umum  seperti apa yang dibutuhkan KMK saat ini?
Menurut saya Ketua Umum yang dibuthkan KMK harus memiliki jiwa yang besar dan pemikiran yang luas. Mahasiswa STAN berasal dari berbagai macam daerah dengan pola pikir, latar belakang, serta konsep penyelesaian masalah yang berbeda. Jadi untuk menyatukan itu semua membutuhkan kebijakan dan kedewasaan yang harus dimiliki ketua umum.  Sebuah langkah kecil yang keliru bisa menimbulkan permasalahan baru yang bisa menimbulkan efek berantai. Oleh karena itu dibutuhkan kehati-hatian dan kewaspadaan dalam pengambilan keputusan.
Selanjutnya ketua KMK juga harus memiliki ciri visioner dan bisa mengarahkan para kordinator pelaksana untuk lebih kreatif tanpa merubah intinya. Kemudian ketua haruslah loyal dan humble. Ketua harus bisa membaur dengan anggotanya. Hal ini dibutuhkan untuk membangun sebuah ikatan dalam hubungan kekeluargaan melalui pendekatan secara perlahan.

Pertanyaan terakhir berkaitan pengurus ini dan calon BPH, partner seperti apa yang kamu butuhkan agar bisa mengemban tugas dengan baik?
Saya membutuhkan partner yang mempunyai keberanian, salah satunya dalam hal public speaking, memiliki pemikiran yang terbuka, mau menerima kritik dan saran, dan bisa mengabaikan ego mereka demi kepentingan bersama. Meski hal ini sulit dilakukan, tetapi harus dilakukan demi KMK sebagai prioritas utama kita.

Terimakasih banyak atas waktu dan jawabannya, Lantip. Terimakasih telah menyempatkan diri berbincang bersama kami. Kami doakan yang terbaik dalam tanggung jawab baru anda. Sampai jumpa di lain kesempatan.
Siap, terima kasih dan semoga kmk semakin jaya.










0 komentar:

Posting Komentar